

Percepatan Penurunan Stunting, Bhabinkamtibmas Sambangi Warga
BERITA TERKINIPOLSEK JAJARANPOLSEK LAIS 13/03/2023 Polsek Lais

Lais – Terkait Program Kolaborasi Percepatan Penurunan Stunting, Bhabinkamtibmas Polsek Lais Aipda Fedi Aften menyambangi warga desa Kembang Manis kec. Air Padang Bengkulu Utara yang memilki anak balita.
Dalam kesempatan sambang ini, Bhabinkamtibmas Aipda Fedi Aften mensosialisasikan Program Percepatan Penurunan Stunting dan juga mengedukasi warga tentang cara pencegahan stunting pada anak, mulai dari masa kehamilan sampai masa tumbuh kembang anak.
Aipda Fedi Aften menjelaskan langkah-langkah pencegahan stunting pada anak antara lain pertama Memenuhi nutrisi selama kehamilan, Kedua Memenuhi nutrisi si kecil dengan optimal, ketiga Mempraktekkan kebersihan yang benar, keempat Mengatasi anaknyang susah makan dan yang terakhir Konsultasi dengan tim pelayanan kesehatan.
Terpisah, Kapolsek Lais Iptu Sukamto menjelaskan bahwa sambang warga yang memiliki anak balita adalah merupakan bagian dari pelaksanaan Program Kolaborasi Percepatan Penurunan Stunting yang digagas oleh BKKBN Pusat dengan TNI-Polri.
Harapan kita program ini dapat menjadi jawaban atas hantu stunting yang mengancam anak-anak generasi penerus kita, tutup Kapolsek Lais.
